بسم الله الرحمن الرحيم


AKU HANYALAH SEORANG ANAK KECIL YANG SEDANG BELAJAR MEMAHAMI ARTI SEBUAH KEHIDUPAN DAN BELAJAR MENERIMA SEMUA YANG TERLIHAT OLEH MATA

Rabu

Pesan Untuk Memperlakukan Kaum Hawa Dengan Baik

•❤•Pesan Untuk Memperlakukan Kaum Hawa Dengan Baik.•❤•.

بِسْــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْـــــمِ

Assalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh


Diriwayatkan dari Abu Hurairah radiyallahu`anhu,bahwasanya Rasulullah Salallahu`alaihi wasallam bersabda:

''Berpesan-pesan baiklah kalian terhadap kaum perempuan. Karena sesungguhnya perempuan diciptakan dari tulang rusuk dan tulang rusuk yang paling bengkok adalah bagian atasnya. Karena iatu, apabila engkau memaksa dalam meluruskannya, maka akan hancurlah ia. Dan apabia engkau membiarkannya, maka ia akan bengkok selamanya. Karena itu berpesan-pesan baiklah terhadap kaum(hawa).'' (HR.Al-Bukhari dan Muslim)

Saudaraku fillah....Ingatlah!,dan berpesan baiklah terkadap kaum(hawa), karena sesungguhnya mereka memerlukan pelindung kalian kaum(adam). Kalian tidak boleh berlaku kejam sedikit pun terhadap mereka, kecuali jika mereka jelas-jelas berlaku buruk.

Apabila mereka berlaku buruk, janganlah kalian menemaninya tidur dan pukullah mereka dengan pukulan yang tidak melukai. Apabila mereka patuh kembali, tiada jalan bagi kalian untuk berlaku keras terhadap mereka kaum(hawa).

Ingatlah!, sungguh kalian mempunyai hak atas istri kalian,dan istri kalian juga mempunyai hak atas diri kalian(suami). Hak suami atas mereka ialah , mereka(istri) tidak boleh memasukan orang yang tidak kalian senangi ke dalam kamar kalian, dan mereka tidak mengizinkan orang yang tidak kalian senangi ke dalam rumah kalian.

Ingatlah!, hak istri atas suami ialah, kalian harus memberikan pakaian dan makanan yang baik kepada mereka." (Shahih Al-Tirmidzi)

Dari Abu Hurairah radiyallahu`anhu, Rasulullah Salallahu`alaihi wasallam bersabda:

"Orang beriman yang paling sempurna imannya ialah orang yang paling baik akhlaqnya diantara mereka. Dan orang yang paling baik di antara kalian ialah orang yang paling baik terhadap istrinya.'' (Shahih Al-Tirmidzi)

Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman:

Laki-laki(suami) itu pelindung bagi perempuan(istri), karena Allah telah melebihkan sebagian mereka(laki-laki) telah memberikan nafkah dan hartanya. Maka perempuan-perempuan yang shalih, adalah mereka yang taat(kepada Allah) dan menjaga diri ketika( suaminya) tidak ada, karena Allah telah menjaga(mereka).''

(QS.An-Nisa[4]:34)

Sahabat saudaraku fillah...bersikap lemah lembutlah kepada Akhwat, namun jangan terlalu memanjakan ♥

Semoga bermanfaat....

(^_^)

Jazakumullahu Khayran wa Barakallahu Fikum

•❤•Salam Santun Silaturahmi Dan Ukhuwah Fillah•❤•

Tidak ada komentar:

Posting Komentar